Minggu, September 24

POLRES BANGKA DAN PMI KABUPATEN BANGKA MENGELAR BAKTI SOSIAL DONOR DARAH

Sungailiat Bangka, 08-06-2022 Media Lintas Hukum Online .Kepolisian Resor Bangka berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kab.Bangka menggelar bakti sosial Donor Darah dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke – 76 yang dipusatkan di Aula Tribrata Polres Bangka, Selasa (07/06/2022).

Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh Waka Polres Bangka Kompol.R.Wardhana Utama, S.I.K , Pju Polres Bangka,Personil TNI Kompi 141 ,TNI AL,Sat Brimob Kompi Sungailiat, Personil Pol.PP Kab.Bangka dan Masyarakat Sungailiat.

Kapolres Bangka Akbp Indra Kurniawan, S.H.,S.I.K.,M.Si melalui Waka Polres Bangka Kompol R.Wardana Utama,S.I.K menyampaikan, kegiatan ini Polres Bangka berkerjasama dengan PMI Kab.Bangka, dalam bentuk partisipasi Polres Bangka mendukung ketersediaan darah di Kabupaten Bangka.

“kita harapkan dengan kegiatan ini dapat menambah kebutuhan darah masyarakat dikab.bangka, yang mana Saat ini kebutuhan masyarakat akan darah masih cukup tinggi dan kita targetkan sebanyak 100 kantong darah”,ujar Waka Polres Bangka.

“Allhamdulilah setelah selesai kegiatan Donor Darah dalam rangka Hari Bhayangkara hari ini terkumpul sebanyak 134 kantong darah”,tegas

Waka Polres Bangka.

( Budi Triono )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *